Meskipun menghapus permanen akun marketplace Shopee terbilang cukup mudah karena dapat dilakukan langsung di website resmi Shopee maupun di aplikasinya sendiri melalui smartphone dengan cara mengajukan penghapusan akun terlebih dahulu, namun tetap saja penghapusan akun tersebut harus menunggu persetujuan pihak Shopee terlebih dahulu.
Adapun bagi kamu yang memang ingin menghapus atau delete permanen akun Shopee melalui smartphone dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini.
1. Buka Pengaturan Akun di Menu Saya
Saya umpamakan kamu sudah membuka akun Shopee di aplikasinya melalui smartphone, masuklah ke menu Saya dan bukalah Pengaturan Akun dengan cara mengetuk icon gear atau roda gerigi yang berada dibagian pojok kanan paling atas ataupun dengan memilih opsi Pengaturan Akun di menu saya pada bagian paling bawah halaman.
Pengaturan Akun di Menu Saya Pada Aplikasi Marketplace Shopee. |
2. Pilih Opsi Ajukan Penghapusan Akun
Selanjutnya, pada pengaturan akun silahkan gulir atau scroll halaman kebagian paling bawah dan pilihlah opsi Ajukan Penghapusan Akun seperti yang terlihat pada screenshot dibawah maka aplikasi Shopee akan memberikan sebuah peringatan. Jika kamu setuju dengan peringatan tersebut ketuklah tombol OK.
Opsi Akujan Penghapusan Akun di Pengaturan Akun Aplikasi Shopee. |
3. Baca Info Penting Sebelum Hapus Akun
Sebelum melanjutkan pengajuan penghapusan akun, Pihak Shopee akan memberitahukan informasi penting mengenai hal-hal yang akan terjadi setelah akun Shopee dihapus. Selain itu jika sebelumnya kamu menghubungkan akun Facebook ke Shopee silahkan putuskan terlebih dahulu dengan cara yang mengikuti panduan yang terdapat di informasi tersebut dan selanjutnya tekan tombol LANJUT untuk melanjutkan ketahap berikutnya.
Membaca Informasi Penting Sebelum Mengajukan Penghapusan Akun Shopee. |
4. Melakukan Verifikasi Pengajuan Hapus Akun
Pihak Shopee akan mengirimkan Kode Verifikasi ke nomor yang kamu gunakan untuk akun Shopee melalui SMS. Jika kode verifikasi tidak terkirim ke nomor telepon kamu, meskipun SMS verifikasi tidak dikenakan biaya tapi setidaknya harus terdapat saldo pulsa pada nomor telepon yang berkaitan. Setelah menerima kodenya, masukanlah kode ke kolom verifikasi yang tersedia.
Memasukan Kode Verifikasi Pengajuan Penghapusan Akun Shopee. |
5. Isi & Kirim Form Pengajuan Hapus Akun
Terakhir, setelah kamu melakukan verifikasi maka akan secara otomatis diarahkan ke halaman pengisian Formulir Pengajuan Penghapusan Akun Shopee mulai dari alasan, detail, alamat email, dan menyetujui Syarat & Ketentuan untuk penghapusan akun Shopee dan kemudian kirimkan pengajuan penghapusan akun Shopee tersebut.
Mengisi & Mengirimkan Formulir Pengajuan Penghapusan Akun Shopee. |
Setelah mengirimkan formulir pengajuan penghapusan akun Shopee, kamu hanya perlu menunggu informasi selanjutnya yang akan diberitahukan oleh pihak Shopee melalui alamat email ataupun nomor telepon kamu.
Nah, itulah sedikit informasi mengenai langkah-langkah untuk melakukan delete atau hapus secara permanen akun Shopee melalui smartphone. Semoga bermanfaat khususnya bagi penulis dan bagi kamu yang memang ingin sekali menghapus akun Shopee. Selamat mencoba.